SAN PEDRO DE ATACAMA - Gempa dengan kekuatan 6,8 magnitudo mengguncang Cile utara, kemarin. Menurut Pusat Penelitian Jerman untuk Geosains (GFZ), gempa berada di kedalaman 145 kilometer. Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) juga melaporkan pusat gempa berada di sekitar 62 kilometer barat daya San Pedro de Atacama.
Belum ada laporan mengenai korban ataupun kerusakan akibat gempa tersebut. Cile dikenal sebagai wilayah yang rentan gempa bumi. Hal itu disebabkan oleh lempeng tektonik Nazca yang bergerak cepat dan bertabrakan dengan lempeng Amerika Selatan.
Pada Mei 1960, Cile mengalami gempa bumi paling kuat yang tercatat pada abad ke-20. Gempa itu secara umum diperkirakan berkekuatan 9,5 skala Richter. Banyak kota yang rusak parah dan lebih dari 1.500 meninggal akibat gempa bumi dan tsunami yang diakibatkannya. Sementara itu, sekitar 2 juta orang kehilangan tempat tinggal akibat bencana.
Cile juga pernah diguncang gempa dengan kekuatan 6 magnitudo pada November 2019. Gempa itu terjadi di dekat kota pesisir Coquimbo di Cile tengah. USGS menyebutkan gempa tersebut menyebabkan sejumlah bangunan di ibu kota Santiago bergoyang, tapi tidak menimbulkan kerusakan.
Gempa, yang sebelumnya dilaporkan oleh Pusat Seismologi Eropa-Mediterania (EMSC) bermagnitudo 6, juga melanda wilayah pantai sekitar 143 kilometer timur laut kota pelabuhan Valparaiso, berkedalaman 49 kilometer.
INDEPENDENT | SITA PLANASARI AQUADINI