maaf email atau password anda salah


Telkomsigma Fokus Kembangkan Cloud

Telkomsigma juga tengah meningkatkan kapabilitas cloud-nya dengan sistem multizone yang didukung oleh ratusan praktisi cloud tersertifikasi. #Infotempo

arsip tempo : 173074519088.

Telkomsigma Partner Appreciation Night di Four-Season Hotel, Jakarta, 16 September 2022.. tempo : 173074519088.

PT Telkom Indonesia Tbk (Persero) menempatkan anak perusahaannya, PT Sigma Cipta Caraka (Telkomsigma) untuk berfokus pada pengembangan bisnis cloud. Hal ini sesuai dengan portpfolio bisnis Telkom yaitu IT Services, Cloud dan Digital Solution.

Telkomsigma diposisikan sebagai digital growth engine TelkomGroup yang fokus menghadirkan solusi B2B Digital IT Services di Indonesia. Dengan langkah tersebut, Telkomsigma telah bertransformasi dan berfokus menghadirkan solusi berbasis Digital IT Services untuk sektor B2B di Indonesia, dengan utamanya melalui pengembangan bisnis cloud untuk menjadi akselerator ekonomi digital Indonesia.

Bisnis ini diyakini sangat potensial. Dalam riset “The Future of Cloud in 2025” menyebutkan pada tahun 2025 market size cloud di Indonesia diprediksi mencapai Rp 39,3 Triliun dengan persentase CAGR 2020-2025 sebesar 27 persen. Proyeksi growth tersebut disambut baik oleh Telkomsigma yang kini tengah gencar mengembangkan kapasitas dan kapabilitas FLOU Cloud, serta membangun layanan kolaborasi dengan strategic principle melalui Hybrid multicloud.

Telkomsigma juga tengah meningkatkan kapabilitas cloud-nya dengan sistem multizone yang didukung oleh 370+ praktisi cloud tersertifikasi dan ketersediaan IT support 24/7. Termasuk tersedianya arsitektur cloud native yang berorientasi pada fleksibilitas, skalabilitas, serta kesiapan infrastruktur yang secure dan reliable.

Dalam peningkatan kapasitas layanan cloud ini, Telkomsigma menjalin partnership dengan berbagai mitra TI berskala lokal dan global untuk mendukung pemenuhan kebutuhan layanan ICT dan cloud Telkomsigma yang spesifik. 

Menghargai kemitraan yang selama ini terjalin, Telkomsigma menggelar partner gathering di Four-Season Hotel, Jakarta, 16 September 2022. Dalam pertemuan tersebut, Telkomsigma memberikan penghargaan kepada mitra melalui 5 kategori penghargaan.

Acara ini juga menjadi momentum bagi Telkomsigma untuk membangun kolaborasi lebih erat dalam mengembangkan bisnis cloud melalui solusi cloud brokerage yang dihadirkan dari berbagai global hyperscaler seperti AWS, Alibaba Cloud, Google Cloud, dan Microsoft.


 

Konten Eksklusif Lainnya

  • 4 November 2024

  • 3 November 2024

  • 2 November 2024

  • 1 November 2024


Jurnalisme berkualitas memerlukan dukungan khalayak ramai. Dengan berlangganan Tempo, Anda berkontribusi pada upaya produksi informasi yang akurat, mendalam dan tepercaya. Sejak awal, Tempo berkomitmen pada jurnalisme yang independen dan mengabdi pada kepentingan orang banyak. Demi publik, untuk Republik.

Login Langganan