Dhaniswara K. Harjono Jabat Rektor UKI Masa Bakti 2022-2026

Tempo

Selasa, 15 Februari 2022

Jakarta – Dr. Dhaniswara K. Harjono, S.H.,M.H., MBA. menjabat Rektor UKI Masa Bakti 2022-2026. Pelantikan berlangsung di Auditorium Grha Wiliam Soeryadjaya UKI, Cawang Jakarta (14/02). Setelah melalui proses Penjaringan dan Penyaringan Calon Rektor UKI untuk Masa Bakti tahun 2022-2026, Dr. Dhaniswara K. Harjono, S.H., M.H., MBA ditetapkan menjadi Rektor UKI melalui Surat Keputusan Yayasan UKI No.20/YUKI/A.402/02.2022.  Selanjutnya, Dhaniswara mengucapkan janji rektor di hadapan Yayasan UKI, Pendeta serta disaksikan oleh seluruh tamu undangan yang hadir. 

“Saat ini dibutuhkan kolaborasi antara Peguruan Tinggi dan Dunia Usaha dan Dunia Industri, dan ini ada kaitannya dengan Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Mahasiswa mampu berkuliah 8 semester, sudah termasuk 3 semester berkuliah sesuai passion mereka. Mereka mendapat kesempatan dengan mengikuti kegiatan pilihan selama 3 semester diluar prodinya.  Kita memiliki kualitas UKI Unggul.  Kita fokus menghasilkan alumni unggul sesuai arahan pemerintah, melalui fasilitas Merdeka Belajar Kampus Merdeka,”ujar Dhaniswara.

Rektor UKI menambahkan, UKI menghasilkan lulusan bermutu, mandiri, dan inovatif. UKI bekerja sama dengan beberapa pihak, termasuk Dunia Usaha dan Dunia Industri, dan dengan pemerintah daerah. “Kita yakin jika UKI ingin melakukan percepatan sebagaimana yang diharapkan pemerintah menghasilkan lulusan unggul, maka berkolaborasi dengan banyak pihak,”tambahnya.

“Saat ini UKI menjalankan proses belajar mengajar dengan sistem hybrid. Ke depannya, lebih banyak  lagi masyarakat yang akan memanfaatkan kampus sebagai tempat peningkatan kompetensi dan keterampilan karena sistem pembelajaran yang memungkinkan belajar tanpa dibatasi tempat dan waktu belajar yang kaku. Untuk itu optimalisasi digital learning di kampus sudah tidak dapat ditawar. Modul-modul pembelajaran online baik yang berbayar maupun yang tak berbayar pun disiapkan agar dapat diakses oleh siapapun yang memerlukannya,”ujar Rektor UKI Periode 2022-2026, Dr. Dhaniswara K. Harjono, S.H.,M.H., MBA.

Menurut Dhaniswara, SDM dosen juga akan didorong untuk lebih lebih tangguh, mandiri dan inovatif dalam berkarya. Berbagai program kemandirian dan penguatan kompetensi berkelanjutan akan dijalankan dengan konsisten sehingga UKI yang unggul dapat diwujudkan.

Ketua Pengurus Yayasan Universitas Kristen Indonesia, Ir. Jesua Un, mengucapkan Selamat bekerja kepada Dr.Dhaniswara untuk berkarya dalam mewujudkan UKI Unggul.

“Revolusi Industri 4.0 menuntut kita menghasilkan lulusan yang sangat baik. UKI hadir dengan fasilitas pembelajaran yang sangat bagus. UKI memiliki  LMS (Learning Management System), yang membuka peluang mahasiswa untuk belajar dengan baik. Kami menerapkan Project based learning, sesuai dengan generasi muda saat ini yang bisa beradaptasi dengan kebutuhan dunia kerja dan bisa belajar praktek langsung,” ujar Jesua Un.

Tantangan Perguruan Tinggi masa kini sangat tinggi, dengan adanya pandemic global Covid-19, Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Revolusi Industri 4.0 dan Internasionalisasi Perguruan Tinggi.

Ir. Jesua Un menjelaskan bahwa perguruan tinggi dapat beradaptasi dengan cepat, terjadinya pergeseran paradigma  dalam proses pembelajaran, penelitian, perubahan dalam proses belajar dan budaya kerja. Selain itu dari tantangan ini bisa melahirkan upaya dan terobosan yang kuat agar perguruan tinggi bisa tetap bertahan , melahirkan inovasi baru dalam pembelajaran dan penelitian dan menciptakan daya saing

“Kami sadar bahwa untuk menerobos tantangan yang berat ini dibutuhkan kepemimpinan yang kuat untuk bisa menggerakan roda institusi yang akan bergerak dengan cepat dalam menerobos tantangan global. Kepemimpinan yang kuat yang dimulai dari pemimpin yang rendah hati dengan tekad yang kuat. Pemimpin yang bisa meramu kerendahan hati pribadi dengan tekad professional yang kuat,” tambahnya

Acara pelantikan Rektor UKI juga dihadiri Ketua Umum PGI Gomar Gultom, jajaran pembina, pengawas dan pengurus Yayasan UKI, para mantan Rektor UKI, perwakilan gereja, para Guru Besar, para Alumni yang berhimpun dalam IKA UKI, dosen dan mahasiswa. Dan dihadiri secara virtual oleh Kepala LLDikti Wilayah III Jakarta, Dr. Ir. Paristiyanti Nurwardani, M.P. dan Rektor dari Perguruan Tinggi lainnya.

Pelaksanaan prosesi Pelantikan Rektor dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat dengan syarat tertentu bagi tamu undangan yang hadir langsung. Undangan wajib membawa bukti vaksin atau menunjukkan status warna hijau pada aplikasi Peduli Lindungi yang sudah ada pada ponsel.

Sivitas Akademika dan undangan lainnya mengikuti prosesi wisuda secara daring melalui aplikasi Zoom dan disiarkan secara online di channel Youtube Official UKI Jakarta.

Berita Lainnya