maaf email atau password anda salah


Garuda Hack

Garuda Hacks Gelar Kompetisi Pemrograman

Para pemenang mendapat kesempatan presentasi di depan para investor dari Silicon Valley.#InfoTempo

arsip tempo : 171425703333.

Para pemenang mendapat kesempatan presentasi di depan para investor dari Silicon Valley.. tempo : 171425703333.

Garuda Hacks menggelar kompetisi pemrograman (hackathon) secara tatap muka di Jakarta pada 21-23 Juli 2023. Perlombaaan ini digadang-gadang terbesar di Asia Tenggara berdasarkan jumlah peserta yang berpartisipasi.

Tahun ini, Garuda Hacks berkolaborasi dengan Universitas Tarumanegara sebagai tuan rumah acara, juga bekerja sama dengan Kemendikbudristek melalui Pusat Prestasi Nasional sebagai mitra komunitas.

Dalam perlombaan ini, para peserta membentuk beberapa tim dan bekerja pada proyek-proyek perangkat lunak, misalnya aplikasi atau situs web. Mereka diajak untuk menyelesaikan tantangan-tantangan digital terkait keberlanjutan, masa depan kecerdasan buatan (AI), dan pemberdayaan pemuda.

Tersedia total hadiah sebesar Rp 160 Juta yang dibagi menjadi lebih dari 30 kategori hadiah. Pemenang juga mendapat kesempatan presentasi di depan para investor dari Silicon Valley, hingga masuk ke program akselerator startup.

Sekilas informasi, Garuda Hacks adalah organisasi nirlaba yang dipimpin oleh talenta-talenta Indonesia. Berkomitmen mengembangkan budaya kewirausahaan di kalangan mahasiswa. Mereka berusaha menciptakan komunitas pemimpin teknologi masa depan dan memberdayakan para pemuda dengan motivasi serta keterampilan yang diperlukan untuk menciptakan solusi bagi masalah-masalah masyarakat yang mendesak.

Konten Eksklusif Lainnya

  • 27 April 2024

  • 26 April 2024

  • 25 April 2024

  • 24 April 2024


Jurnalisme berkualitas memerlukan dukungan khalayak ramai. Dengan berlangganan Tempo, Anda berkontribusi pada upaya produksi informasi yang akurat, mendalam dan tepercaya. Sejak awal, Tempo berkomitmen pada jurnalisme yang independen dan mengabdi pada kepentingan orang banyak. Demi publik, untuk Republik.

Login Langganan