Survei Pilkada Jakarta: Persaingan Ketat Ridwan Kamil dan Pramono Anung
Satu bulan menjelang hari pencoblosan pilkada Jakarta, empat lembaga survei telah merilis sigi terbarunya. Bagaimana hasilnya?
Andi Adam Faturahman
Kamis, 31 Oktober 2024
Satu bulan menjelang hari pencoblosan pemilihan kepala daerah DKI Jakarta atau pilkada Jakarta, beberapa lembaga survei mengeluarkan temuan terbaru mereka dalam pemilihan gubernur di Ibu Kota.
Tiga pasang calon gubernur dan wakil gubernur bersaing untuk merebut posisi kursi yang telah ditinggalkan Anies Baswedan-Riza Patria sejak dua tahun lalu itu. Mereka adalah Ridwan Kamil-Suswono yang diusung koalisi gemuk pendukung Prabowo, Pramono Anu
...