Pengalaman Berkendara Lexus RX 300 F Sport

Lexus RX 300 F SPORT dirancang untuk mengutamakan driving experience dengan tambahan Adaptive Variable Suspension (AVS) dan SemiBucket Front Sport Seats.

Tempo

Sabtu, 31 Juli 2021

Dengan semangat inovasi berkelanjutan, Lexus terus berkembang sebagai luxury lifestyle brand dengan komitmen untuk selalu memberikan brand experience, produk dengan teknologi yang luar biasa dan omotenashi, yakni pelayanan khas Jepang yang tulus dari hati.

Salah satu produk favorit Lexus adalah Lexus RX 300 yang hadir dengan tipe Luxury dan F SPORT. Lexus RX 300 Luxury terlihat elegan dengan spindle grille khas Lexus yang memiliki “Crafted Block” design, velg berukuran 20 inci dengan desain directional dan dua warna terbaru khusus versi Luxury yakni ice ecru dan terrane khaki. Interior tipe Luxury dilengkapi dengan Luxury Comfort Seats yang lebar bisa memanjakan pengemudi dan semua penumpangnya.

Di sisi lain, Lexus RX 300 F SPORT dirancang untuk mengutamakan driving experience dengan tambahan Adaptive Variable Suspension (AVS) dan SemiBucket Front Sport Seats. Tampilan luar tipe F SPORT terlihat gagah dengan spindle grille yang mengusung mesh design khas mobil Lexus tipe F SPORT lainnya dilengkapi dengan velg berukuran 20 inci berwarna abu-abu tua.

Tampilan khas F SPORT dapat terlihat lebih kuat dengan warna khusus tipe F SPORT yakni Heat Blue. Meski terlihat berbeda, kedua tipe RX dapat menunjang lifestyle para penggunanya dengan ruang interior dan bagasi yang lapang dan konektivitas intuitif selama berkendara. Lexus RX dilengkapi dengan 12.3-inch Touch Infotainment System yang memiliki fitur Apple Car Play dan Android Auto yang dikawinkan dengan sistem audio 15-speaker Mark Levinson Premium Surround Sound System.

Selain Lexus RX, inovasi teknologi dan desain produk Lexus telah memasuki dunia Multi-Purpose Vehicle (MPV) dalam bentuk Lexus LM 350, flagship MPV pertama dari Lexus yang lahir atas permintaan customer di Indonesia. Lexus LM 350 dirancang untuk memenuhi kebutuhan customer Lexus yang memerlukan privacy, dengan mengedepankan kemewahan dan kenyamanan namun tetap memperhatikan performa dalam berkendara.

LM 350 memiliki dua tipe, 4-Seater dan 7-Seater, LM 350 4-seater memiliki dua tempat duduk eksekutif yang mewah, penumpang dapat menikmati layar monitor 26 inci yang dilengkapi dengan sekat pemisah yang kedap diantara ruang penumpang belakang dan pengemudi, khusus untuk para konglomerat yang ingin merasa nyaman dan private dalam ruangannya sendiri.

Berita Lainnya