Banyak Kendala Membangun Smelter
Pemerintah menargetkan pembangunan 24 smelter pada 2024. Sebagian di antaranya adalah smelter untuk mengolah bijih nikel.
Vindry Florentin
Rabu, 22 Desember 2021
JAKARTA - Pemerintah menambah tiga fasilitas pemurnian atau smelter untuk nikel pada tahun ini, tapi tak semuanya bisa langsung berproduksi. Pembangunan dan pengoperasian smelter menghadapi banyak kendala.
Salah satu smelter tersebut dibangun oleh PT Aneka Tambang Tbk atau Antam. Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Sugeng Mujiyanto, menyatakan pembangunan smelter berkapasitas 13.500 ton di Halm
...