Termahal dan Paling Kontroversial
Piala Dunia 2022 dibuka malam ini di Kota Al Khor, Qatar. Penyelenggaraan pesta sepak bola empat tahunan ini merupakan yang paling mahal sejak Piala Dunia pertama di Uruguay pada 1930. Isu pelanggaran hak asasi manusia, kematian buruh migran, sampai LGBT menjadi batu sandungan.
Indra Wijaya
Minggu, 20 November 2022
Pandangan mata pencinta sepak bola dunia akan tertuju pada Stadion Al Bayt, Qatar, malam nanti. Stadion megah di Kota Al Khor, yang berjarak sekitar 40 kilometer dari Doha, itu akan menjadi lokasi pesta pembukaan Piala Dunia 2022. Selepas pesta, gelanggang berkapasitas 60 ribu penonton tersebut akan menggelar pertandingan tuan rumah melawan Ekuador sebagai laga pertama Piala Dunia edisi ke-22.
Geliat pesta bola sudah terasa di Qatar sejak bebera
...