Berpindah Hati ke BBM Bersubsidi
Kenaikan harga Pertamax dan BBM nonsubsidi lainnya berpotensi menggiring konsumen beralih ke Pertalite, yang merupakan BBM bersubsidi. Tanpa pengawasan penyaluran yang ketat, migrasi ini bakal kian memberatkan keuangan negara dan Pertamina.
Vindry Florentin
Senin, 4 April 2022
JAKARTA - Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi berpotensi menggiring konsumen beralih ke produk bersubsidi yang lebih murah, seperti dari Pertamax ke Pertalite. Tanpa pengawasan penyaluran yang ketat, migrasi ini bakal memberatkan keuangan negara dan Pertamina.
Direktur Eksekutif Energy Watch, Mamit Setiawan, menyatakan perpindahan tersebut tak terhindarkan lantaran konsumen cenderung mencari alternatif bahan bakar yang lebih murah
...