Keropos Integritas Lembaga Antikorupsi
KPK berada pada titik nadir kepercayaan publik akibat rusaknya regulasi KPK dan kebobrokan pengelolaan internal kelembagaan oleh para komisioner.
Maya Ayu Puspitasari
Kamis, 22 April 2021
JAKARTA – Belum genap dua pekan setelah Dewan Pengawas memecat pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi yang mencuri barang bukti emas, kini lembaga antirasuah kembali diterpa masalah tak sedap. Seorang penyidik asal kepolisian yang bertugas di KPK diduga meminta uang kepada Wali Kota Tanjungbalai dengan janji pembebasan dari perkara.
Peneliti dari Pusat Kajian Anti-Korupsi Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, Zaenur Rohman, mengat
...