Bergerak Sendiri atau Mati
Kerap tersisih dari program-program pemerintah, komunitas transpuan bergerak secara swadaya.
Shinta Maharani
Jumat, 16 September 2022
ARUMCE Mariska terlihat semingrah menceritakan kemajuan usaha kain shibori miliknya. “Sekarang mulai kewalahan,” kata transpuan asal Yogyakarta itu ketika ditemui di Sekretariat Yayasan Keluarga Besar Waria Yogyakarta (Kebaya), Selasa, 30 Agustus lalu.
Shibori merupakan teknik pewarnaan tradisional Jepang. Sekilas caranya serupa dengan tie dye, atau biasa dikenal sebagai jumputan, karena menggabungkan teknik ikatan dan celu
...