Agar Ondel-ondel Tak Jadi Pengemis
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melarang ondel-ondel dijadikan alat mengamen dengan alasan untuk memuliakan warisan budaya Betawi yang telah menjadi ikon Ibu Kota itu.
Inge Klara Safitri
Senin, 29 Maret 2021
JAKARTA – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melarang ondel-ondel dijadikan alat mengamen. Razia atas pengamen ondel-ondel akan terus digelar bersamaan dengan razia terhadap pengamen badut, manusia silver, pak ogah, anak jalanan, dan pemulung. Sebanyak 62 pengamen ondel-ondel terjaring dalam razia pada Kamis lalu dari berbagai wilayah Ibu Kota.
Dalam razia itu, petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI tidak menyita onde
...