Pada Sebuah Pesta Rakyat
Pasar malam, bandeng, cokek, dan copet meramaikan pesta Cap Go Meh pada 1940-1950-an.
Senin, 6 Februari 2012
Ini cerita tentang Jakarta sekitar enam dasawarsa silam. Ya, tatkala jumlah penduduk Jakarta belum lagi mencapai 2 juta orang, trem masih merupakan kendaraan umum yang menghubungkan kampung-kampung yang mulai berubah di sepanjang Kampung Melayu-Tanah Abang-Glodok, dan bioskop-bioskop yang terletak di bilangan Mangga Besar dan Krekot memutar film-film yang dibintangi Kim Novak, Ray Rogers, ataupun Elisabeth Taylor (dan Tarzan masih dibintangi John
...