Penembakan di Florida Panaskan Sentimen Rasial

NEW YORK - Putusan kasus penembakan remaja kulit hitam di Florida memicu aksi protes besar-besaran di berbagai kota di Amerika Serikat. Ribuan orang kemarin memprotes vonis tak bersalah untuk George Zimmerman, 29 tahun, yang menembak Trayon Martin, 17 tahun. Kasus penembakan ini memicu isu rasial dan kepemilikan senjata di negeri tersebut. Sistem hukum dinilai tidak berpihak kepada kaum minoritas.

Di New York, sedikitnya 2.000 orang mulai menggelar aksi sejak Minggu siang lalu. Massa berangkat dari Union Square bergerak menuju 6th Avenue hingga mencapai Times Square. Di Los Angeles, aksi protes memacetkan lalu lintas selama sedikitnya setengah jam. Di Boston, sekitar 500 orang berpawai dengan berjalan kaki dan mengendarai sepeda motor. Dari aksi di berbagai kota, seruannya sama: menentang diskriminasi.

Selasa, 16 Juli 2013

NEW YORK - Putusan kasus penembakan remaja kulit hitam di Florida memicu aksi protes besar-besaran di berbagai kota di Amerika Serikat. Ribuan orang kemarin memprotes vonis tak bersalah untuk George Zimmerman, 29 tahun, yang menembak Trayon Martin, 17 tahun. Kasus penembakan ini memicu isu rasial dan kepemilikan senjata di negeri tersebut. Sistem hukum dinilai tidak berpihak kepada kaum minoritas.

Di New York, sedikitnya 2.000 orang mulai mengge

...

Berita Lainnya