Raih Cuan dari Jepang dengan Bisnis Jastip

Jeli melihat peluang, Rama sukses berbisnis. #Infotempo

Iklan

Rabu, 1 Maret 2023

Muhammad Rizky Ramadhan atau yang biasa disapa Rama adalah anak muda berbakat dengan semangat juang sukses yang tinggi. Milenial kelahiran Jakarta, 29 Desember 1999 ini sukses mewujudkan mimpinya untuk belajar dan bekerja di Negeri Sakura Jepang.

Di usianya yang masih muda, nyali Rama untuk berpetualang di luar negeri sangatlah besar. Tak ayal, ketika kesempatan belajar sekaligus bekerja di Jepang datang kepadanya, ia tak menyia-nyiakannya. 

"Jujur, sejak awal memang saya ingin sekali untuk bisa pergi ke Jepang. Difasilitasi oleh sekolah, ketika tawaran bekerja di Jepang datang, saya langsung memanfaatkannya dengan baik," kata Rama.

Tak ada uang bukanlah halangan baginya. Untuk bisa sampai ke Jepang, dirinya terpaksa pinjam uang ke sekolahnya untuk modal keberangkatan. "Alhamdulillah, dengan modal nekat itu saya sekarang bisa sampai di Jepang," ujarnya penuh syukur.

Saat ini dirinya bekerja di salah satu perusahaan perawat lansia di Jepang. Selain itu, dengan kejeliannya dalam menangkap peluang, Rama juga berbisnis jasa titip barang dari Jepang.

Ide ini muncul karena dia melihat banyaknya permintaan orang di Indonesia yang ingin membeli barang-barang langsung dari Jepang. "Kan banyak tuh yang mau beli barang di Jepang, tapi nggak tahu belinya dimana. Akhirnya, saya coba fasilitasi dengan membuka jasa titip (jastip) beli," kata dia.

Selama menjalankan bisnis tersebut, Rama pun merasa enjoy. Keuntungan yang didapatkan tergolong menjanjikan. Apalagi, di sana hampir tidak ada kompetitornya. "Selain bisnis, ya senang juga bisa membantu orang di Indonesia untuk bisa mendapatkan barang-barang yang menjadi incarannya," ujarnya.

Berita Lainnya