Ancang-ancang Hadapi Lonjakan Arus
Kementerian Perhubungan memprediksi pergerakan masyarakat pada arus libur Natal dan tahun baru 2023 naik 3,35 persen menjadi 44,17 juta orang. Didominasi kendaraan pribadi.
Jihan Ristiyanti
Rabu, 14 Desember 2022
JAKARTA – Kementerian Perhubungan memprediksi pergerakan masyarakat pada arus libur Natal dan tahun baru 2023 sebesar 16,35 persen dari jumlah penduduk Indonesia atau sebanyak 44,17 juta orang. Jumlah tersebut lebih tinggi 3,35 persen dibanding pada tahun sebelumnya.
“Perayaan Nataru berbarengan dengan libur sekolah. Tentu ini akan memberikan lonjakan penumpang yang relatif banyak. Namun kita mesti tetap memperhatikan kesel
...