Jalan Panjang Perdagangan Karbon
Peraturan Presiden tentang Nilai Ekonomi Karbon (NEK) tak kunjung diteken. Rencana perdagangan karbon bisa terhambat.
Vindry Florentin
Selasa, 5 Oktober 2021
JAKARTA - Jalan pemerintah untuk menurunkan emisi gas rumah kaca melalui perdagangan karbon masih panjang. Co-founder Indonesia Research Institute for Decarbonization, Paul Butarbutar, menuturkan butuh waktu dua tahun untuk menyiapkan aturan pendukung hingga uji coba agar perdagangan karbon bisa dilaksanakan.
Paul menjelaskan, pemerintah perlu lebih dulu menghitung potensi karbon di dalam negeri serta jumlah kebutuhan untuk mencapai target penur
...