Kreativitas tanpa Batas Desainer Muda

Sejumlah desainer muda menghadirkan aneka karya busana pada Jakarta Fashion Week 2025. Kreativitas tanpa batas. 

Tempo

Minggu, 27 Oktober 2024

KEMERIAHAN dan warna-warni kreativitas Jakarta Fashion Week 2025 tak lepas dari perancang-perancang muda. Mereka tampil dengan aneka kreativitas dalam menciptakan busana. Tak sekadar karya yang modis untuk dipakai, mereka juga bergelut dengan isu-isu penting, seperti lingkungan dan pesan kemanusiaan. 

Rinda Salmun, pemilik jenama fashion RTW Studio, misalnya, menghadirkan karya-karya unik anti-mainstream dengan bahan dari kain bekas alias sampah fashion. Indah Nada Puspita hadir dengan karya bermotif yang dibuat memakai teknik lukis tangan. Ernesto Abram menyajikan karya yang terinspirasi oleh peristiwa penculikan Bung Karno dan Bung Hatta ke Rengasdengklok

Lalu Temma Prasetio menampilkan puluhan busana pria hasil olahan kain songket. Desainer Benang Jarum Mitha Huljana datang dengan karya warna-warni. Merek mode lokal K.A.L.A Studio memperagakan busana dengan semburat warna-warni mencolok dalam dasar corak berwarna biru kelasi kehitaman. 

Bagaimana detail keunikan karya-karya tersebut?

 

 

 

Berita Lainnya