Bersama Menolak Pemecatan Pegawai KPK
Pegawai KPK yang lolos menjadi ASN menolak pemecatan 51 pegawai komisi antirasuah ini. Mereka membuat gerakan dengan mengirim surel ke pimpinan, Sekretariat Jenderal, dan Inspektorat KPK.
Minggu, 30 Mei 2021
JAKARTA – Ratusan surat elektronik serentak memenuhi alamat surel pimpinan, Sekretariat Jenderal, dan Inspektorat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sejak Kamis lalu hingga kemarin malam. Isinya, desakan penundaan pelantikan pegawai KPK yang lolos tes wawasan kebangsaan (TWK) untuk menjadi aparat sipil negara (ASN).
Surat itu juga berisi penolakan terhadap keputusan pimpinan KPK yang memecat 51 dari 75 pegawai yang tak lolos TWK. Hingga pu
...